Xiaomi Mi5 dikabarkan bakal menyematkan fitur pemindaian sidik jari di tombol “home”-nya. Jika benar, ini sama dengan fitur yang ada pada iPhone 6 dan Samsung Galaxy S6.
Yang teranyar, Xiaomi dilaporkan telah mendaftarkan aplikasi paten untuk teknologi tersebut. Dilansir KompasTekno, Senin (27/4/2015) dari situs Miui, paten yang diajukan Xiaomi telah dipublikasikan oleh State Intellectual Property Office di Tiongkok.
Saat ini, Xiaomi belum memiliki teknologi pemindaian sidik jari pada produk-produknya. Sehingga, jika terealisasi, Mi5 bakal jadi produk pertama dengan pemindaian sidik jari.
“Perangkat ini memiliki sensor sidik jari dan optikal. Identifikasi sidik jari dan sensornya dapat menghimpun analisis dan pemrosesan informasi pengguna,” begitu penjelasan ihwal fitur pemindaian sidik jari Xiaomi.
Fitur tersebut merupakan integrasi antara pengenal sidik jari pada tombol sentuh, kaca pada tombol sentuh untuk pelindung, kekuatan struktural bagian dan peningkatan estetika.
Seperti diketahui, Apple telah membuat kaca safir untuk memproteksi teknologi Touch ID pada tombol “home”-nya. Jika benar Xiaomi juga bakal mempersiapkan tampilan yang estetis, maka julukannya sebagai “Apple Tiongkok” bakal makin lekat.
Perlu diketahui, Mi5 dirumorkan bakal jadi smartphone 5,2 inci dengan resolusi 1440×2560 piksel. Dapur pacunya menggunakan prosesor Snapdragon 805 quad-core 2,7 GHz. Kemampuan itu didukung RAM 3GB.
Untuk kapasitas penyimpanan internal, Mi5 dibekali 16 GB. Bagi yang tak bisa lepas dari kamera dan hobi foto, ponsel ini memiliki kualitas kamera utama 16 MP dan kamera depan 8 MP. Baterainya dipercayakan dengan kekuatan 3.600 mAH.