SUMBARPOS.COM (SPC) Jakarta – Meski kariernya gemilang saat masih jadi pemain, tidak semua pesepak bola melanjutkan kariernya sebagai pelatih. Ada sejumlah pesepak bola top justru yang menjajal kemampuannya di dunia lain. Aktor, misalnya.
Pele adalah salah satu yang mencoba berkarier sebagai aktor. Legenda sepak bola Brasil itu tercatat bermain di tiga film.
Selain Pele, ada sejumlah mantan pesepak bola top yang juga mencoba peruntungannya sebagai aktor. Siapa saja mereka? Berikut enam mantan pesepak bola yang mencoba berkarier sebagai aktor:
1. Pele
Siapa tidak kenal Pele. Pemilik nama lengkap Edison Arantes do Nascimento ini adalah legenda sepak bola Brasil. Pele tiga kali membawa Timnas Brasil menjadi juar Piala Dunia, yakni 1958, 1962, dan 1970.
Tetapi setelah gantung sepatu pada 1977, Pele mencoba peruntungan di dunia film. Dia tampil di film Victory sebagai tawaran perang Nazi. Film yang diproduksi 1981 itu berkisah tentang para tawanan perang yang akan bermain sepak bola menghadapi Timnas Jerman di Paris.
Selain pele, sejumlah pesepak bola juga ambil bagian dalam fiim ini. Mereka antara lain Bobby Moore (Inggris), Osvaldo Ardilles (Argentina), dan Paul van Himst (Belgia).
Selain Victory, Pele juga pernah bermain di film A Minor Miracle (tahun 1983) dan Hotshot (1987). (adv)