Empat Daerah di Sumbar Laksanakan Pilkada

Politik116 Dilihat

SUMBARPOS.COM (SPC), PADANG – Ada empat daerah yang akan melaksanakan pemilihan kepala daerah yakni, Kota Pariaman, Kota Padang, Padang Pajang dan Sawahlunto.

Meski menyisakan waktu satu tahun lagi, suhu politik lokal pada empat daerah yang akan menghadapi helat pilkada pada 2018 mulai memanas.

Ketua DPW PKS Sumbar Irsyad Syafar kepada wartawan, bahwa proses penjaringan kandidat yang akan ikut bertarung pilkada 2018 di PKS masih sama dengan tahun sebelumnya. Partai PKS akan melakukan seleksi internal.

Sekretaris DPW Sumbar Partai NasDem , Marhadi effendi mengatakan, sama dengan sebelumnya, NasDem akan buka pendaftaran dulu baik untuk internal maupun eksternal.

“Jika memang kader kita mempunyai apa yang dibutuhkan masyarakat, dan disukai tentunya akan diusung,” ulasnya.

Ketua KPU Kota Padang Muhammad Sawatri menyatakan kesiapannya untuk mengahadapi pilkada Padang tahun 2018 mendatang, kesiapan tersebut tentunya dengan perencanaan dan koordinasi yang maksimal yang akan dilakukan baik dengan KPu provinsi maupun dengan internalnya. (adv)

Tinggalkan Balasan