SUMBARPOS.COM(SPC), PADANG – Sehari menjelang perayaan Imlek 2568pernak–pernik untuk menyambut tahun baru China tersebut ramai diburu warga di toko yang ada di. Pulau Karam,Padang, Sumatera Barat.
“Kita menjual mulai dari tenong-tenong, tempelan, gantungan,dan lampu hias,” ucap Heri, pedagang pernak pernik Imlek, di Padang, Jumat.
Dia mengatakan untuk harga yang dijual tergantung dari jenisbarangnya.
Untuk tenongan mulai dari harga Rp60 ribu hingga Rp 400ribu, untuk tempelan ayam mulai dari Rp20 ribu sampai Rp 60 ribu, untuk kertas angpaomulai dari Rp2 ribu hingga Rp17 ribu.
Untuk lampion mulai dari Rp 25 ribu hingga Rp375 ribu,untuk gantungan Rp25 ribu hingga Rp200 ribu.
Untuk bunga meihwa dijual per tangkai sekitar harga Rp12.500 hingga Rp60 ribu, sedangkan yang memakai pot seharga Rp600 ribu.
Dia mengatakan bahwa sudah mulai menjual sejak dua bulanyang lalu. Hingga sekarang sudah banyak yang terjual dan hampir habis,dan yang laku adalah tenongan dan tempelan ayam.
Sementara salah seorang pembeli pernak-pernik Imlek Lilimengaku untuk persiapan Imlek ia membeli ker kertas angpao, kertas sembahyangdan tempelan.(adv)