Kunjungi PA, PKS Bangun Kerjasama Program Ketahanan Keluarga

Politik88 Dilihat

SUMBARPOS.COM, BUKITTINGGI – Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bukittinggi terus melakukan inovasi dengan melakukan kunjungan ke beberapa lembaga pemerintah.

Kali ini Rabu 10 Februari 2021 Pengurus DPTD mengunjungi Pengadilan Agama (PA) Bukittinggi yang terletak di Jalan Kusuma Bakti, Kelurahan Kubu Gulai Bancah, Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat.

Dalam kunjungan tersebut DPTD PKS Bukittinggi diwakili oleh Ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) Marfendi, Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Ibnu Asis dan Lima orang pengurus DPD lainnya. Sementara dari pihak PA Bukittinggi langsung disambut oleh Ketua PA Media Rinaldi, Wakil Ketua, Sekretaris dan Panitera.

Ketua PA Bukittinggi Media Rinaldi mengaku gembira atas kedatangan rombongan PKS Bukittinggi ke kantor Pengadilan Agama. Beliau mengaku kunjungan ini sangat berharga bagi PA Bukittinggi terutama dalam meningkatkan sinergisitas PA dengan Pemerintah Daerah.

“Ya kami sangat berbahagia atas kehadiran rombongan DPTD PKS Bukittinggi dan wabilkhusus juga hadir Wakil Walikota terpilih. Ini adalah momen yang sangat jarang kami temui didatangi oleh partai politik. Semoga ini menjadi awal dari terbangunnya kerjasama antara PA dengan pemerintah terutama dalam mengurangi persoalan keluarga di Kota Bukittinggi,” lanjut Media.

Ketua DPD PKS Ibnu Asis yang bertindak sebagai ketua rombongan mengucapkan terima kasih atas sambutan PA Bukittinggi dalam kunjungan ini. Ibnu menerangkan bahwa kunjungan ini menjadi bagian tidak terpisahkan dalam mengawal kepengurusan yang baru dilantik.

Dalam pertemuan tersebut membahas berbagai persoalan yang ditangani oleh PA Bukittinggi. Mulai dari persoalan cerai, itsbat nikah hingga persoalan ekonomi syariah. Dan kedua belah pihak sepakat untuk bekerjasama terutama dalam sosialisasi hukum pernikahan yang masih banyak belum diketahui oleh masyarakat.

Ketua MPD PKS Marfendi yang juga merupakan Wakil Walikota terpilih pada kesempatan tersebut juga aka mengupayakan kerjasama yang baik antara PA dan Pemkot Bukittinggi. Beliau berujar akan memperkuat Biro Hukum yang ada di Pemkot untuk meningkatkan kerjasama dengan PA dalam menuntaskan berbagai persoalan perkawinan dan ekonomi syariah di Kota BUkittinggi.

Pertemuan pun ditutup menjelang azan Ashar berkumandang dan diakhiri dengan poto bersama antara DPTD PKS dengan pimpinan Pengadilan Agama Bukittinggi. (khatik)